Dhammapada

Pada hari Minggu, 15 September 2024 Puja Bakti Mahasathi mengadakan Dhammadesana mengenai Dhammapada yang dibawakan oleh Bhikkhu Ratanadhiro.
Dhammadesana ini di awali dengan penjelasan mengenai makna dari kata “pada” itu sendiri yang artinya itu jalan yang secara khusus diuraikan dalam Khuddaka Nikāya.
Memperkenalkan Bahasa Pali yang dimana bisa dituliskan dalam bentuk Roman / Latin dengan 8 huruf vokal dan 33 Konsonan. Cara membaca yang dibedakan menjadi dua yaitu Lahu dan Garu (Bertekanan Ringan dan Berat) serta latihan membaca beberapa contoh kalimat dalam Bahasa Pali.
Dhammadesana ini ditutup dengan beberapa tanya jawab yang antusias dari para umat, rekomendasi buku Dhammapada terbitan Suttapada dan Yayasan Abdi Dhamma Indonesia serta dukungan dari Bhikkhu untuk umat mengikuti lomba Dhammapada.
Sampai jumpa pada kegiatan Puja Bakti Mahasathi yang diadakan setiap hari Minggu pukul 09.09-selesai di Gedung Serbaguna 1 lantai 1.