Kelahiran Siddharta Gautama/Buddha
- Remaja
- May 13, 2024
- 2 minutes read

Halo teman-teman se-Dhamma semua, sotthi hontu! Pada hari Minggu, 14 April 2024, Remaja VJDJ mengadakan Dhammadesana oleh Bhante Thitasaddho di SMA. Kami sudah merangkumnya untuk teman-teman. Yuk kita simak rangkumannya bersama-sama!
Pada bulan Vesakha terjadi Kelahiran Siddharta Gautama/Buddha
Tangan dan kaki seimbang(Dhamma yang berhasil) ☸
4 Iddhipada
* Chanda, kemauan atau desire 😁
* Viriya, semangat 🙂
* Citta, pemikiran yang kokoh 🧠
* Vimamsa, ketenangan. Vimamsa dapat di dapatkan dari bermeditasi 😌
Utara, melampaui
Cara menghargai ajaran Sang Buddha adalah dengan mengikutinya
7 Teratai 🪷 saat Siddharta Gautama berjalan saat baru lahir melambangkan
7 Bojjhanga, yaitu tanda-tanda orang yang tercerahkan, yaitu:
* Sati, mempunyai perhatian dan pikiran yang baik.
* Dhammavicaya, kebijaksanaan dan memilah yang benar dan salah. Bisa dilakukan dengan menegakkan pandangan kita.
* Viriya, semangat.
* Piti, kegiuran batin. Melenyapkan keinginan.
* Passadhi, ketenangan batin.
* Samadhi, keteguhan batin.
* Uppekha, keseimbangan batin. Tidak terbuaikan dari kesenangan batin. Bisa teguh dengan moral yang baik. Contohnya adalah tidak terlalu senang jika dipuji dan tidak marah jika dicela
Tujuan agama Buddha adalah adalah keterlepasan agar mendapatkan kebahagiaan
Demikian rangkuman tentang Dhammadesana yang dilakukan di SMA, semoga rangkuman ini dapat bermanfaat bagi kehidupan kita sehari-hari. Terima kasih sudah membaca dan sotthi hontu