“Dhammo have rakkhati dhammacarim, Chantam mahantam vaya vasakale” yang artinya dhamma melindungi orang yang melaksanakan dhamma bagaikan payung yang besar sewaktu hujan. Demikian sabda sang Buddha, Pelaksanaan dari nasihat-nasihat sang Buddha akan membawa seseorang kepada kemajuan secara batiniah sehingga berdampak kepada cara berpikir, berucap dan bertindak sehingga orang yang mempraktikan dhamma dapat mengendalikan dirinya dan tidak melakukan perbuatan buruk dalam kehidupan sehari-hari. Inilah perlindungan yang sejati yang sepatutnya dimiliki oleh kita semua umat Buddha.