Menerapkan Khanti Dalam Kehidupan Sehari-hari

 Menerapkan Khanti Dalam Kehidupan Sehari-hari

Pada hari Minggu, 2 Maret 2025 Puja Bakti Mahasathi mengadakan sharing Dhamma mengenai Menerapkan Khanti Dalam Kehidupan Sehari-hari yang dibawakan oleh Ibu Eko Wahyuni.

Sharing Dhamma pada pagi hari ini dimulai dengan pengertian “Khanti” atau “Kesabaran”. Khanti merupakan salah satu praktik religi agama Buddha yang sangat penting mengenai pelatihan kesabaran, khususnya sebagai upaya dalam menumbuhkan kesadaran dan mengembangkan cinta kasih. Selain itu, khanti dapat diartikan dengan menahan diri secara wajar pada waktu menghadapi hal-hal yang tidak diinginkan.

Dengan menerapkan khanti ada beberapa manfaat yang akan didapatkan, seperti membantu diri mengubah reaktivasi kebiasaan menjadi respon yang disengaja dan memungkinkan kita untuk bertindak lebih tepat dalam situasi apapun sehingga mengurangi kerugian dan penyesalan. Oleh karena itu, sebagai umat Buddha cobalah untuk mempraktikkan khanti. Khanti dapat dipraktikkan dengan cara memahami momen saat ini dan menanggapi pikiran, perasaan, dan sensasi tubuh dengan rasa ingin tahu dan penerimaan.

Sampai jumpa pada kegiatan Puja Bakti Mahasathi yang diadakan setiap hari Minggu pukul 09.09 di Gedung Serbaguna 1 lantai 1.

Vihāra Jakarta Dhammacakka Jaya

https://www.dhammacakka.org

Related post