Membimbing diri dengan benar, itulah berkah utama.
- Remaja
- September 19, 2024
- 4 minutes read

Halo teman-teman se-Dhamma semua, sotthi hontu! Pada hari Minggu, 1 September 2024, Remaja VJDJ mengadakan Dhammadesana yang dibawakan oleh Bhikkhu Varasaddho di SMP. Kami sudah merangkumnya untuk teman-teman, maka dari itu, mari kita simak rangkumannya bersama-sama!
“Attasammāpaṇidhi ca
Etammaṅgalamuttamaṃ.”
Membimbing diri dengan benar, itulah berkah utama.
○ Sangat penting untuk melakukan kebajikan.
Sebagai orang yang memiliki keyakinan, kita mempunyai kitab suci Agama Buddha yang selalu dapat kita pelajari.
Tripitaka , yang terdiri dari tiga bagian:
1. Vinaya Pitaka
Peraturan-peraturan untuk para Bhikkhu dan perumah tangga
2. Sutta Pitaka
Ajaran-ajaran Sang Buddha yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari
3. Abhidhamma Pitaka
Fenomena kehidupan mendalam yang sebenarnya
○ Sangat penting untuk memiliki keyakinan.
Bila tidak dikembangkan akan mengakibatkan ketidak-tertarikan lagi terhadap agama Buddha
Tujuan terakhir kita adalah untuk membebaskan diri dari kelahiran dan kematian , mencapai Nibbana.
Bagaimana cara agar keyakinan kita tidak mudah goyah?
Dengan memiliki pandangan benar, keyakinan yang mendasar, pemahaman, dan kebijaksanaan .
○ Pemahaman yang baik akan membentuk karakter yang kuat .
Di mana kedepannya akan menjadi pondasi agar kita dapat menghadapi masa sulit .
Bagaimana cara menumbuhkan pandangan yang benar?
Dengan terus belajar .
Dengan mengerti dan memahami Dhamma, kita menjadi mengerti apa yang seharusnya dilakukan dan apa yang seharusnya tidak dilakukan .
Sebagai manusia , tugas kita bukan hanya melanjutkan kehidupan saja, tetapi juga melakukan kebajikan yang perlahan akan membebaskan kita dari samsara .
○ Esensi dari kehidupan adalah membantu sesama dan mengembangkan batin demi manfaat kepada semua makhluk .
Demikian rangkuman Dhammadesana yang diadakan, semoga rangkuman ini dapat bermanfaat dalam kehidupan kita sehari-hari. Terima kasih sudah membaca dan sotthi hontu!
Penceramah: Bhikkhu Varasaddho
Hari/Tanggal: 1 September 2024
Waktu: 09.09 – 11.00